Twitter Tunda Penghapusan Akun Tidak Aktif | Masniues

Jakarta, Selular. ID – Baru-baru ini informasi menyebutkan bahwa Twitter akan mulai menghapus akun yang sudah tidak aktif selama jangka waktu lebih dari enam bulan.
Platform media sosial itu memberikan batas waktu bagi pengguna yang lama tidak aktif untuk log masuk sebelum 11 Desember 2019 agar akunnya tidak dihapus.

Twitter menyatakan bahwa langkah tersebut dilakukan karena pengguna yang tidak log in, tidak dapat menyetujui kebijakan privasi terbaru. Namun keesokan harinya, seperti dikutip The Guardian, Twiter akan menunda rencana tersebut.

Penundaan ini didasarkan pada respons yang diterima Twitter dari penggunanya sendiri. Mereka khawatir akun yang akan dihapus nantinya termasuk akun milik pengguna yang sudah meninggal dunia. Sebab, apabila terhapus, tidak akan ada postingan dari pemilik tersebut yang akan bisa dikenang oleh pengguna lainnya.

Twitter mengatakan tidak akan meneruskan rencana penghapusan akun yang tidak aktif sebelum memiliki fitur untuk akun yang ditinggal pemiliknya yang telah tiada. Perwakilan dari Twitter menyebutkan, akan dampaknya pada akun orang yang telah meninggal dunia.

Baca Juga :Bebaskan Username, Twitter Hapus Akun Tidak Aktif

Namun, Twitter masih belum menemukan cara bagaimana menjadikan sebuah akun yang pemiliknya telah wafat, menjadi akun kenangan. Fitur semacam ini sudah ada di Facebook, di mana sebuah akun bisa mewariskan akunnya kepada pengguna lain apabila dirinya meninggal dunia.

Diketahui alasan Twitter menghapus akun Twitter yang sudah enam bulan tidak aktif karena hal tersebut merupakan bagian dari komitmen untuk melayani percakapan publik, dan Twitter berupaya membersihkan akun tidak aktif untuk menyajikan informasi yang lebih akurat dan kredibel yang dapat dipercaya orang di Twitter.

 

The post Twitter Tunda Penghapusan Akun Tidak Aktif appeared first on Selular.ID.



Baca Selengkapnya disini ->

Komentar